EksNews | Jajaran Polda Metro Jaya mendonorkan darahnya d tengah kelangkaan darah, sementara pasien rumah sakit bertambah karena wabah global corona dan Covid-19. Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana AS dan sejumlah pejabat utama tampak ikut mendornorkan darah pada Jumat pagi, 17/4/20.
“Donor darah ini merupakan rangkaian bakti sosial jajaran Polda Metro Jaya di bidang kesehatan,” kata Kapolda Nana di sela acara donor darah yang berlangsung di Aula Traffic Management Center Dit Lantas Polda Metro Jaya.

Khusus untuk donor darah, jajaran Polri memang sudah menerima permintaan dari Palang Merah Indonesia yang kekurangan stok darah. Permintaan itu ditindaklanjuti dengan Surat Telegram Kapolri Nomor ST/1127/IV/Kep./2020 untuk merespon kekosongan stok darah PMI dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat.
Kegiatan Donor Darah dalam rangka Bakti Sosial Serentak Polri Peduli di lingkungan Satker dan Satwil Jajaran Polda Metro Jaya kali ini terlaksana melalui kerja sama Biro SDM Polda Metro Jaya, Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Metro Jaya dengan PMI DKI Jakarta.
Pada hari ini tercatat 144 personel menjadi donor berbagai golongan darah. Selanjutnya acara donor darah akan berlangsung hingga hari Rabu 22/04/20, di Aula TMC Ditlantas Polda Metro Jaya untuk mencapai target 400 pendonor.
Selain kegiatan donor darah, jajaran Polda Metro Jaya belakangan ini banyak berartisipasi dalam kegiatan menunjang kesehatan, kenyamanan, dan kesejahteraan warga. Terutama sejak berlakunya pembatasan sosial bersakal besar (PSBB) di Ibu Kota.

Beberapa kegiatan antaranya adalah pembagian bahan pokok dan pembukaan dapur umum untuk keamanan pangan di kawasan permukiman terdampak wabah, juga pelaksanaan protokol kesehatan di jalur lalu lintas kendaran. Bahkan jajaran Polda Metro Jaya ikut turun menangani pemakaman jenazah dengan protap Covid-19.
Jadzakumullahu khoiron katsiro. Semoga Tuhan membalas dengan kebaikan berlipat ganda. ~Abus