EksNews | Selain Polsek Palmerah, beberapa Polsek di Jakarta Barat, antara lain Polsek Kembanga, juga membagikan bantuan untuk warga kurang mampu. Di wilayah kerjanya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Srengseng Aiptu Agus Riyanto dari Polsek Kembangan mendistribusikan bantuan bahan pokok.
Kapolsek Kembangan Polres Metro Jakarta Barat Kompol Imam Iriawan mengatakan, selain memberikan paket sembako, personelnya terus mengimbau agar warga tetap taat anjuran pemerintah untuk tidak keluar rumah. Juga agar wargamenggunakan masker saat berpergian, serta enerapkan pola hdup bersih dan sehat.
“Pesan kamtibmas sehubungan dengan mewabahnya virus Corona, warga hendaknya tidak panik, namun tetap waspada dan selalu menjaga kebersihan. Kegiatan ini juga dilaksanakan guna untuk menjalin hubungan silaturahmi,” ujar Kompol Imam
Isi setiap paket terdiri dari lima kilogram beras, mi instan dan masker kesehatan. Paket bahan pokok itu diantar langsung ke rumah-rumah warga.
Bantuan itu datang dari warga tergolong mampu di RW 012 kepada warga terdampak wabah Covid-19 yang memerlukannya di RW 04 Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat. Kapolsek Kembangan Kompol Imam Iriawan mengatakan, selain memberikan paket sembako, pihaknya memberikan imbauan agar tetap menaati anjuran pemerintah untuk tidak keluar rumah.
Tidak hanya itu, ia juga mengimbau warga agar menggunakan masker saat berpergian, dan menjaga kesehatan. “Kegiatan ini juga dilaksanakan guna untuk menjalin hubungan silaturahmi,” ujar Kompol Imam dihubungi Kamis, 7/5/20. ~Abus