EksNews | Melanjutkan inisiatifnya ketika menjabat Kapolda Jawa Timur, Irjen Fadil Imran membentuk Tim Pemburu Covid-19 Polda Metro Jaya. Tim ini merupakan salah satu upaya lebih serius menekan angka penyebaran wabah virus ini di wilayah Ibu Kota.
“(Jika) ada laporan orang atau warga terpapar Covid-19, langsung kita datangi dan bawa ke RS Wisma Atlet. Harus segera ditangani. Nggak main-main lagi,” kata Irjen Fadil Imran di Lapangan Mapolda Metro Jaya, Jumat, 4/12/20.
Menurut Kapolda Fadil, Tim Pemburu Covid-19 yang tergabung bersama TNI dan Pemprov DKI ini akan memburu setiap orang atau warga yang terkonfirmasi positif Covid-19. Anggota tim ini dilengkapi dengan perangkat lengkap alat pelindung diri (APD) yang siap membawa warga positif Covid-19 ke rumah sakit.
Irjen Fadil menambahkan, setiap yang terpapar Covid-19 berpotensi menularkan kepada orang lain atau keluarganya sendiri. Untuk mencegah potensi itu terjadi, Tim Pemburu Covid-19 bertugas menanganinya dengan seksama.
“Ini harus langsung kita atasi. Nggak ada banyak bicara, langsung bawa ke Wisma Atlet,” tegas Mantan Kapolda Jatim ini.
Ia menegaskan, segenap warga Ibu Kota tentunya berharap Jakarta lebih sehat. “Jadi mari kita bekerja sama berbagi informasi siapapun yang terpapar Covid-19. Langsung kita jemput dengan tim ini,” tandasnya.
Sebagai informasi, Tim Pemburu Covid-19 dapat dikontak memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Untuk pelanggaran Protokol Kesehatan, tim ini menyediakan nomor hotline dan WA 0812-1212-8891.
Tim Pemburu Covid-19 juga membuka akun Instagram @Timpemburucovid19, twitter Timpemburucovid19, serta laman facebook Tim Pemburu Covid-19. Silakan berbagi info. ~Abus